NASIHAT MENGHADAPI AKHIR ZAMAN

Bahan Bacaan Renungan Harian Kristen hari ini ( II Timotius 3:1-9) Firman Tuhan sering mengingatkan kita supaya siap untuk menghadapi akhir zaman. Hari-hari terakhir di sini tidak hanya terbatas pada pengertian akhir zaman (eskatologis) yang mencakup serangan golongan Gnostik terhadap Gereja ketika itu, tetapi juga kini dan terus berlangsung di sepanjang kehidupan hingga kesudahannya. Tantangan itu bukan hanya datang dari luar, tetapi justru juga datang dari dalam, dari orang-orang yang dianggap paling beribadah, aktif dalam persekutuan. Ini menarik! Menarik untuk dicatat. Bahwa perlawanan paling sengit akan datang dari kalangan yang dianggap memiliki kesalehan hidup (ay. 5). Paulus menyoroti bahwa salah satu ciri khas menjelang akhir zaman ialah bahwa orang akan “lebih menuruti hawa nafsu dari pada menuruti Allah” (ayat 4). Bukankah hal yang demikian sering kita saksikan masa kini? Yang diutamakan oleh manusia adalah kenikmatan, kesenangan...